Ada Konser Bruno Mars di JIS Malam Ini, Polisi Evaluasi Rekayasa Lalin

6 days ago 5
ARTICLE AD BOX

Jakarta -

Kawasan Kemayoran arah Sunter Jakarta Utara (Jakut) sempat macet saat konser penyanyi internasional Bruno Mars di Jakarta International Stadium (JIS). Polda Metro melakukan evaluasi rekayasa lalu lintas di hari kedua konser Bruno Mars malam ini.

"Dalam kegiatan pengamanan yang dilakukan oleh Polda Metro Jaya sebelum saat pengamanan dan setelah pengamanan terus dilakukan evaluasi, komunikasi. Namanya analisis dan evaluasi, konsolidasi, arahan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi kepada wartawan, Jumat (13/9/2024).

Sebagaimana diketahui, konser Bruno Mars bertajuk 24K Magic Live tersebut sudah digelar pada Rabu (11/9) kemarin. Konser kembali digelar malam hari ini dan besok, tanggal 13 dan 14 September 2024.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ade Ary mengatakan pihaknya selalu memantau situasi terkini lalu lintas di sekitar lokasi pelaksanaan konser. Setelah mendapatkan informasi situasi terkini, pihak kepolisian melakukan evaluasi pengaturan lalu lintas.

"Itu terus dilakukan, dapat input dari masyarakat, media sosial, input dari masyarakat secara langsung, input dari perwira pengendali, anggota yang bertugas di lapangan itu terus dilakukan evaluasi," ujarnya.

Lebih lanjut, Ade Ary meminta seluruh masyarakat untuk sama-sama tertib dalam berlalu lintas. Hal tersebut penting dilakukan agar terwujudnya keamanan keselamatan ketertiban dan kelancaran lalu lintas.

"Tentunya butuh kerja sama juga dari semua pihak agar terwujudnya Kamseltibcarlantas (keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas). Arahan dan petunjuk petugas-petugas kami di lapangan mohon diikuti guna Kamseltibcarlantas yang lebih baik," tuturnya.

Sempat Bikin Macet

Konser hari pertama Bruno Mars di JIS pada Rabu kemarin, warga mengeluhkan jalanan macet. Kemacetan terjadi di Kemayoran arah Sunter Jakarta Utara (Jakut).

Salah satu warga bernama Fey San mengungkap macet terjadi dari Flyover Kemayoran sampai arah Kelapa Gading. Dia terkena macet pada Rabu (11/9) pukul 19.00 WIB.

"Macetnya start dari Flyover Kemayoran sampe arah Kelapa Gading. Jam 7 (malam) lewat aja sudah macet banget yah," kata Fey saat dihubungi, Kamis (12/9).

"Titik macetnya Flyover Kemayoran, Sunter, Danau Sunter, JIS, sampe ke Jalan Gaya Motor," lanjutnya.

Fay terjebak macet sampai satu jam di Flyover Kemayoran. Dia akhirnya terpaksa jalan kaki sekitar dua kilometer untuk sampai ke rumahnya karena kendaraan tidak dapat bergerak.

"Aku di Flyover Kemayoran stuck 1 jam. Akhirnya saya jalan kaki sampe rumah. Padahal rumahnya cuma 2 km lagi," ujarnya.

Sementara, warga lainnya bernama Prima Sri Rahayu juga sempat terjebak macet semalam. Prima saat itu menuju ke Kemayoran dari Kelapa Gading.

"Tadi malam macet dari mulai Sunter dari MOI, Danau Sunter sampai Jl Benyamin Sueb (patung ondel ondel)," ucap Prima.

Dia menyebut perjalanan dari Sunter menuju Kemayoran saat itu memakan waktu dua jam. Bahkan kendaraan juga sempat tidak bergerak.

"Flyover Kemayoran arah Sunter juga macet stuck. Saya kemarin Sunter-Kemayoran 2 jam. Mobil maju cuma 5 km/jam. Aku lewat sana balik kantor dari Kelapa Gading ke Kemayoran," katanya.

"Jam 6 start dari Kelapa Gading, sampai Kemayoran jam 8 malam," sambungnya.

(wnv/idn)

Read Entire Article